27 Oktober 2024

Diabetes melitus (DM) atau biasa disebut dengan kencing manis. Merupakan penyakit yang dapat menyerang siapapun, baik kepada kalangan orang tua maupun remaja. Diabetes sendiri terjadi karena tingginya kadar gula atau Glukosa yang ada dalam darah. Terlalu banyaknya kandungan Glukosa dengan  tidak diimbangi penyerapan yang baik oleh sel pada tubuh, dapat menjadi sebab terjadinya gangguan pada organ di tubuh. Penyakit ini dapat menyebabkan berbagai macam komplikasi apabila tidak terkontrol dengan baik. Serta banyak dari mereka baru menyadari tentang penyakit ini setelah terjadinya banyak komplikasi.

Untuk itu, penting sekali menjaga tubuh kita agar jauh dari penyakit ini, dengan membiasakan hal-hal sederhana berikut sejak usia muda.

Kebiasaan Berikut Dapat Mencegah Diabetes

Perlu diketahui penyebab diabetes sendiri terbagi menjadi dua. Ada yang disebabkan oleh faktor gen dan ada yang disebabkan oleh pola kebiasaan hidup yang buruk. Untuk model diabetes yang pertama tidak dapat dicegah, karena untuk penyebabnya masih belum ditemukan. Sedangkan untuk model yang kedua ini dapat dicegah dengan mengubah kebiasaan buruk pola hidup.

Maka dari itu, ada beberapa cara sederhana yang dapat diterapkan sejak dini, agar tidak terserang oleh penyakit yang menyebar luas di kalangan awam ini.

Mengurangi Gula Serta Makanan Berkarbohidrat tinggi

Mengurangi konsumsi gula serta makanan berkarbohidrat akan sangat berdampak tinggi dalam mencegah terkena penyakit ini. Sebab kandungan yang ada pada makanan tersebut, dapat menyebabkan gula darah menjadi naik, sedangkan saat gula darah naik dengan tidak diimbangi oleh produksi  insulin yang banyak, akan menyebabkan naiknya resiko terkena penyakit diabetes. Maka dari itu terapkan pola makan sehat sejak dini dengan banyak mengkonsumsi sayur dan buah.

Rajin Melakukan olahraga

Olahraga merupakan kegiatan yang sangat berdampak baik untuk tubuh. Selain membuat tubuh menjadi bugar, juga dapat menjauhkan dari berbagai macam penyakit. Begitu juga olahraga sangat efektif untuk mencegah diabetes. Sebab rajin berolahraga dapat membuat sensitivitas dari insulin naik dan dapat menjaga kadar gula pada tubuh tetap stabil.

Menjauhi Rokok

Rokok dapat menyebabkan berbagai macam penyakit berbahaya, Termasuk juga diabetes.

Sebuah penelitian menyebutkan, diabetes dapat terjadi akibat kebiasaaan merokok dan terkena asap rokok secara pasif. Oleh karena itulah pentingnya segera berhenti dari kebiasaan merokok ini.

Cukupi Kebutuhan Air Putih

Air sangat penting bagi tubuh, karena dapat mencegah dari dehidrasi. Serta ada sebuah studi mengatakan, meminum air putih yang cukup dapat membantu mengontrol kadar glukosa. Untuk itu selalu penuhi kebutuhan air putih dan hindari meminum minuman yang bersoda ataupun minuman yang cenderung manis.

Istirahat Yang Cukup

Banyak dari anak muda hobi melakukan begadang, tanpa mereka sadari kegiatan buruk ini dapat meningkatkan resiko terkena penyakit diabetes. Kurangnya istirahat yang cukup dapat menyebabkan stres pada tubuh. Dan akan memberi dampak pelepasan hormon stres yang sangat berkait dengan resistensi dari insulin.

Rutin Cek Kadar Gula

Selalu cek kadar gula secara berkala. Dengan begitu, kamu dapat selalu memantau kadar gula pada tubuh serta menjaganya tetap stabil. Mengecek gula darah, biasa dilakukan dengan berpuasa terlebih dahulu sebelum waktu pemeriksaan. Pemeriksaan gula darah ini sebaiknya juga dilakukan oleh orang yang tidak beresiko tekena diabetes, minimal satu tahun sekali.

Sekian cara sederhana yang bisa anda terapkan sejak dini untuk mencegah terkena diabetes.

Semoga dapat membantu.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *